Rabu, 13 Agustus 2014

Tip dan trik unik tentang PATI




Kali ini kita akan membahas trik mendapat nilai tinggi di saat mengerjakan tugas evaluasi,apa saja urutan caranya,langsung kita ke TKP:
  1. Do’a, jangan lupa berdo’a supaya dilancarkan kegiatanya dan mendapat nilai baik,
  2. Hidupkan komputer dan tunggu sampai masuk ke dekstop
  3. Masuk ke browser yang anda inginkan, contonya :opera,mozilla firefox,netscape navigator,google chrome dan sejenisnya.
  4. Isikan alamat http://kuliah-ppai.umm.ac.id/ dan login di sana dengan memasukkan username dan paswordnya
  5. Pilih tugas evaluasi yang ingin di kerjakan(kali ini kita akan mengerjakan evaluasi 1 sebagai contoh)
  6. Mulailah mengerjakan,setelah terlihat soal pertama jangan langsung dikerjakan kita akan mengprintscrean semua soalnya sehingga berbentuk gambar dengan cara menekan tombol Ctrl+Alt+PrtSc secara bersamaan dan pastekan di Ms.Word dengan menekan tombol Ctrl+V.
  7. Lakukan perintah no.6 dari no satu sampai selesai.^^
  8. Setelah selesai mengprintscrean semua soal tinggal googling atau cari di buku jawabannya.
  9. Lalu kerjakan lagi soal evaluasi 1 lagi,
  10. Selamat anda mendapat nilai tinggi(nilai yang didapat sesuai dengan kemampuan dan usaha anda)^^selamat mencoba.

Perkembangan Teknologi




Perkembangan Teknologi – Tak dapat dipungkiri jika Perkembangan teknologi masa kini berkembang sangat pesat. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi-inovasi yang telah dibuat di dunia ini. Dari hingga yang sederhana, hingga yang menghebohkan dunia.
Perkembangan Teknologi
Sebenarnya Teknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan obyek-obyek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. Salah satunya adalah seperti yang ada di Indonesia, yaitu fenomena mobil esemka yang diciptakan beberapa sekolah di Solo. Telah membuat inovasi mobil Nasional untuk Indonesia. Selain itu juga, ada di Sidoarjo yang memproduksi kapal laut untuk kebutuhan melaut.
Dalam bentuk yang paling sederhana, Perkembangan teknologi dihasilkan dari pengembangan cara-cara lama atau penemuan metode baru dalam menyelesaikan tugas-tugas tradisional sepertibercocok tanam, membuat baju, atau membangun rumah.
Ada tiga klasifikasi dasar dari Perkembangan teknologi yaitu :
  • Perkembangan teknologi yang bersifat netral (bahasa Inggris: neutral technological progress). Terjadi bila tingkat pengeluaran (output) lebih tinggi dicapai dengan kuantitas dan kombinasi faktor-faktor pemasukan (input) yang sama.
  • Perkembangan teknologi yang hemat tenaga kerja (bahasa Inggris: labor-saving technological progress). Perkembangan teknologi yang terjadi sejak akhir abad kesembilan belas banyak ditandai oleh meningkatnya secara cepat teknologi yang hemat tenaga kerja dalam memproduksi sesuatu mulai dari kacang-kacangan sampai sepeda hingga jembatan.
  • Perkembangan teknologi yang hemat modal (bahasa Inggris: capital-saving technological progress). Fenomena yang relatif langka. Hal ini terutama disebabkan karena hampir semua riset teknologi dan ilmu pengetahuan di dunia dilakukan di negara-negara maju, yang lebih ditujukan untuk menghemat tenaga kerja, bukan modalnya.
          Pengalaman di berbagai negara berkembang menunjukan bahwa adanya campur tangan langsung secara berlebihan, terutama berupa peraturan pemerintah yang terlampau ketat, dalam pasar teknologi asing justru menghambat arus teknologi asing ke negara-negara berkembang.
Perkembangan teknologi memang sangat penting untuk kehidupan manusia jaman sekarang. Karena teknologi adalah salah satu penunjang Perkembangan manusia. Di banyak belahan masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi, pangan, komputer, dan masih banyak lagi.
          Di lain pihak suatu kebijaksanaan ‘pintu yang lama sekali terbuka’ terhadap arus teknologi asing, terutama dalam bentuk penanaman modal asing (PMA), justru menghambat kemandirian yang lebih besar dalam proses pengembangan kemampuan teknologi negara berkembang karena ketergantungan yang terlampau besar pada pihak investor asing, karena merekalah yang melakukan segala upaya teknologi yang sulit dan rumit.
Ini menjadi bukti bahwa memang teknologi sudah menjadi kebutuhan dan merata di setiap sektor kehidupan manusia. Terlebih setelah adanya penemuan komputer dan laptop, yang sekarang hampir semua pekerjaan manusia memiliki hubungan dengan komputer ataupun laptop. Sehingga pantas jika komputer adalah penemuan yang paling mutakhir dan yang paling berpengaruh pada kehidupan manusia.

Jurusan Pendidikan Biologi




Di UMM ini saya memilih jurusan Pendidikan Biologi difakultas FKIP, jurusan pendidikan biologi di UMM ini sudah berakreditas A dan fasilitasnya sudah memadai dan pengajarnya sudah berpengalaman. FKIP juga memiliki situs e-learning yaitu http//kuliah-fkip.umm.ac.id , situs ini bertujuan untuk memeberikan informasi kepada mahasiswa FKIP dan juga ditunjukan untuk masyarakat sebagai tempat rujukan didalam memilih sebuah jurusan.
Misi jurusan ini membekali mahasiswa dengan tiga kemampuan strategis yaitu guru yang profesional, peneliti yang brilliant, dan wirausahawan yang handal. Misi ini ditopang oleh: 1) Tenaga edukatif yang sangat memadai; 2) Fasilitas laboratorium yang lengkap dan canggih (Fisiologi, Mikrobiologi, Pangan Gizi, Ekologi, Komputer,  Micro Teaching, dll.); 3) Kerjasama kelembagaan (KEHATI, Dirjen DIKTI, BLKP Wonojati, Taman Nasional Baluran dan Meru Betiri, Kebun Binatang Surabaya, Kebun Raya LIPI Purwodadi, dan lain-lain).

Kampus Putih UMM





Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memiliki sedikit keunikan yakni dalam bidang pembelajaran elektronik yang kerap disebut e-learning. Disini akan dijelaskan cara menggunakan e-learning
1. Fitur E-LMU, sebagai sebuah situs e-learning, situs E-LMU menyediakan berbagai fitur yang lengkap untuk menyusun dan menyelenggarakan kuliah secara online.
2. Teknis Penggunaan E-Learning (elmu.umm.ac.id), untuk akses penuh ke E-LMU anda harus mengajukan atau menjadi keanggotaan baru atas nama anda sendiri pada situs ini. Setiap mata kuliah juga membutuhkan password, yang mungkin anda butuhkan nanti. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menjalankan e-learning :
  • Buka laman http://elmu.umm.ac.id/
  • Isilah formulir anggota baru dengan data anda disini
  • Sebuah e-mail akan dikirimkan ke alamat e-mail yang anda masukkan
  • Baca e-mail yang dikirimkan, dan klik pada link situs yang ada
  • Keanggotaan anda akan dikonfirmasikan dan anda sudah bisa login
  • Setelah login, pilih mata kuliah yang ingin anda ikuti
  • Anda bisa melihat di kategori mata kuliah. Pilih salah satu kategorinya. Misal : Ekonomi dan Bisnis
  • Akan terlihat tampilan mata kuliah dengan kategori Ekonomi dan Bisnis
  • Pilih salah satu mata kuliah yang ada, misal : studi kelayakan bisnis. Sebelumnya dimasukkan terlebih dahulu kata kunci dari mata kuliah tersebut
  • Setelah memasukkan kata kunci anda bisa masuk mata kuliah tersebut. didalamnya terdapat bahan kuliah, daftar istilah, forum, survey, tugas, bagan mingguan dan berita.
  • untuk melihat deskripsi mata kuliah anda bisa pilih di kategori bahan kuliah
  • agar tidak terlalu asing dengan istilah-istilah yang dipakai dalam mata kuliah tersebut kita bisa melihatnya dengan memilih daftar istilah
  • dalam mata kuliah tersebut juga ada forum yang bisa digunakan untuk saling memberitahukan tentang info yang ada di mata kuliah tersebut
  • terdapat suatu survey yang bisa digunakan untuk kesiapan anda dalam mengikuti mata kuliah tersebut
  • hasil setelahanda mengisi survey tersebut
  • untuk melihat tugas-tugas yang diberikan anda bisa memilih tugas di link kegiatan
  • di bagian mingguan adalah urutan mata kuliah yang diajarkan. anda bisa melihat materi-materi yang digunakan dan tugas-tugas yang harus dikerjakan. bila anda pilih yang pertama akan menampilkan daftar silabus mata kuliah tersebut
  • anda juga bisa mengikuti forum yang ada di e-LMU. di menu utama anda pilih salah satu forum, misalnya:forum wacana keislaman
  • jangan lupa anda harus login terlebih dahulu
  • akan tampil forum yang telah ada
  • anda bis a mengikuti forum tersebut mulai dari membacanya hingga membuat forum baru lagi. bila sudah terisi semuanya bisa anda kirim ke forum atau di upload
Pembelajaran elektronik (e-learning) merupakan kegiatan pembelajaran yang memanfaatkan jaringan internet sebagai metode penyampaian, interaksi dan fasilitasi serta didukung oleh berbagai bentuk layanan belajar lainnya. E-learning sebagai salah satu bagian dari tele-edukasi memberikan alternatif cara belajar baru dimana murid dan guru tidak berada dalam ruang dan waktu yang sama, meskipun demikian proses belajar dan mengajar tetap dapat berjalan dalam lingkungan virtual. Oleh karena itu E-learning sering disebut juga dengan Virtual Learning Environtment (VLE).